Rapat Konsolidasi Penanganan Keamanan

Ambon,PPID – Menyikapi kejadian yang menimpa Kota Surabaya beberapa waktu lalu, Pemerintah Kota Ambon bersama-sama Forkopimda Kota Ambon menggelar Rapat Konsolidasi Penanganan Keamanan, Ketentraman, dan Ketertiban Masyarakat bagi aparatur penyelenggara Pemerintahan Kota Ambon, berlangsung di Ballroom Maluku City Mall, Selasa (15/5).

Rapat dipimpin langsung oleh Walikota Ambon, Richard Louhenapessy dengan menghadirkan Komandan Korem 151 Binaiya, Kolonel Inf Christian K. Tehuteru, Kapolres P.Ambon, AKBP Sutrisno H. Santoso, dan Koordinator BIN Kota Ambon, Nelson Situmorang sebagai pembicara.

Hadir dalam rapat tersebut Komandan Kodim 1504 Ambon, Letnan Kolonel Inf Fendry Navyanto Raminta, Kepala Kejari Ambon, Herlie R. Ilat, Sekretaris Kota Ambon, A.G.Latuheru, Kapolsek Se-Kota Ambon, Babhinsa, Bhabinkamtibmas, Camat, Lurah, Kepala Desa, Saniri Negeri serta RT/RW se-Kota Ambon.

Dalam rapat tersebut, baik Walikota maupun para pembicara mengingatkan kepada setiap aparatur pemeritahan untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan serta mendukung kinerja aparat keamanan baik TNI maupun POLRI untuk melawan tindakan-tindakan yang dapat menebarkan ancaman bagi masyarakat.

Walikota juga menginstruksikan kepada para aparatur pemerintahan agar tidak menebarkan berita-berita yang dapat menimbulkan keresahan serta berita-berita yang tidak jelas sumbernya dan tidak dapat diakui kebenarannya (baca: HOAX). -MCAmbon,MP-

Please follow and like us:

Comments are closed.