Wali Kota Buka Raker Pengawas Sekolah

AMBON-PPID, Peningkatan mutu pendidikan telah menjadi komitmen nasional yang harus diwujudnyatakan dalam pengembangan profesi, baik sebagai pendidik maupun sebagai tenaga kependidikan. Salah satu tenaga kependidikan yang dinilai strategis dan penting untuk meningkatkan kinerja guru dan kepala sekolah adalah tenaga pengawas sekolah.

PengawasHal tersebut dikatakan Wali kota Ambon Richard Louhenapessy, SH ketika membuka Rapat kerja (Raker) pengawas sekolah yang berlangsung di aula SMA Negeri 5 Ambon.

Dijelaskan, dalam meningkatkan peran dan fungsi pengawas sekolah yang berkualitas maka, Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon dalam merekrut pengawas sekolah dilakukan melalui seleksi pengawas sekolah yang dilaksanakan sesuai ketentuan dan peraturan pemerintah yang berlaku.

“Kota Ambon baru saja melaksanakan seleksi pengawas sekolah dengan mengacu pada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 19 Tahun 2005 tentang standard nasional pendidikan, khususnya pasal 39 tentang kriteria pengawas sekolah,’’ katanya.

Dikemukakan, Raker ini bukan saja semata-mata untuk menyusun program kerja tahunan pengawas sekolah tetapi, lewat raker ini para pengawas sekolah semakin bertambah pengetahuan dan pemahaman tentang peranan dan fungsi Pengawas serta berperan secara baik di tempat tugas masing-masing.

“Peranan pengawas sekolah adalah membantu guru-guru dan kepala sekolah untuk memahami isu-isu dan membuat keputusan yang bijak yang mempengaruhi pendidikan serta membantu guru dalam meningkatkan prestasi belajar siswa,’’ terangnya.

Menurut dia, pengawas sekolah adalah orang-orang yang diandalkan dan telah memiliki kemampuan dan kecakapan professional yang lebih baik dari guru dan kepala sekolah, dimana pengawas sekolah adalah jabatan professional guru tertinggi.

“Pengawas dapat memiliki kesadaran yang tinggi tentang tugas pokok dan fungsi pengawas dengan baik, dengan memiliki kemampuan merancang dan memahami seluruh instrument supervisi yang berkaitan dengan tugas-tugas pengawasan,’’ ujarnya.

Dia menambahkan, tahun 2013/2014 Pemkot berusaha menata tugas pengawas sekolah dengan memperhatikan jumlah dan tingkat kapasitas pengawas sekolah di Kota Ambon, sehingga peran dan fungsi pengawas semakin terarah dan maksimal.

“Saya harapkan hal ini akan memberi pengaruh yang luar biasa dalam meningkatkan kinerja guru dan kepala sekolah menuju peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di Kota Ambon,’’ pungkasnya.

Sementara itu, ketua panitia Raker Ny. D. Pentury, S.Pd mengaku, pelaksanaan Raker kelompok pengawas sekolah Kota Ambon guna menyamakan persepsi tentang tugas-tugas kepengawasan, menyusun program-program kepengawasan, pengembangan instrument kepengawasan, evaluasi program kepengawasan pada sekolah binaan serta penguasaan kapasitas sekolah.

Pada kegiatan ini juga dilakukan pelantikan pengurus Asosiasi Pengawas Sekolah Indonesa (APSI) Kota Ambon periode 2013-2018, oleh ketua Umum APSI, Drs. Endang Abutaria, M.Pd.(WP)

Please follow and like us:

Comments are closed.