Sekot Lepas 54 Calon Paskibra Ikut Pelatihan

AMBON-PPID, Sebanyak 54 calon Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang akan bertugas pada peringatan Hari Proklamasi tahun 2014 tingkat Provinsi Maluku dilepas di Balai Kota untuk mengikuti pusat pelatihan di Wisma Atlet, Karang-Panjang, Rabu (23/7).

PaskibraSekretaris Kota (Sekot) Ambon, A. G. Latuheru, SH, M.Si dalam arahannya berharap ke 54 siswa-siswi calon Paskibra dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya.

“Menjadi anggota Paskibra adalah pengalaman sekali seumur hidup, jadi saya harap kalian dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya. Bukan saja bagi Provinsi tapi bagi Bangsa dan Negara ini” kata Latuheru.

Menurutnya, calon Paskibra merupakan siswa-siswi pilihan yang memenuhi kriteria dalam proses seleksi.

“Calon paskibra bukan dipilih dan ditunjuk, tetapi terpilih karena memenuhi kriteria. Kalian adalah pilihan yang terbaik,” imbuhnya.

Dijelaskan, dalam pusat pelatihan calon Paskibra akan digembleng secara fisik dan mental oleh pelatih dari Kodim 1504 Ambon. Untuk itu Latuheru meminta agar calon Paskibra dapat menjaga kondisi kesehatan masing-masing, terutama bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa.

“Jagalah kesehatan dengan baik, agar puasa yang dijalankan tidak menghambat jadwal pelatihan yang telah disusun,”ungkapnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kota Ambon, Piet Ohman, SE mengatakan calon Paskibra Provinsi Maluku tahun 2014 adalah siswa-siswi terbaik dari SMA/SMK dan MA se-kabupaten/kota di Maluku.

Ohman memberikan, tiap kabupaten/Kota harusnya mengirimkan masing-masing dua siswa untuk mengikuti pusat pelatihan, tetapi hingga saat ini ada empat kabupaten/kota yang tidak mengirimkan yakni kabupaten Maluku Tenggara, Maluku Barat Daya, Buru dan kota Tual.

“Agar memenuhi kuota, maka kota Ambon telah merekrut 42 siswa-siswi untuk bersama-sama mengikuti pusat pelatihan yang akan dimulai Kamis besok (24/7),” tandasnya. (RA/AS)

Please follow and like us:

Comments are closed.