KETUA UMUM HMI KUNJUNGI AMBON

Ambon-PPID, Dalam rangka mempersiapkan Kota Ambon sebagai penyelenggara Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Ketua Umum HMI, Mulyadi P. Tamsir melakukan kunjungan ke Kota Ambon. Kunjungan tersebut disambut oleh Walikota Ambon, Richard Louhenapessy, Sekretaris Kota Ambon, A.G.Latuheru beserta beberapa pimpinan OPD di Balaikota Ambon, Kamis (11/1).

Menurut Mulyadi, kedatangan dirinya bersama pengurus HMI untuk bertemu Walikota Ambon guna menyampaikan kegiatan kongres dan berbagai hal yang terkait dengan penyelenggaraan kegiatan tersebut. Kongres HMI di kota Ambon kata Mulyadi, merupakan pertama kali dilaksanakan di wilayah timur, diharapkan kegiatan ini dapat menjadi ajang promosi kota Ambon sebagai kota yang damai.

Tema yang diusung pada Kongres HMI yang akan berlangsung pada tanggal 9-13 Februari 2018 adalah “mengokohkan kebangsaan dan mewujudkan Indonesia berkeadilan”. tema tersebut akan menjawab berbagai persoalan bangsa, diantaranya intoleransi, bhineka tunggal ika. Ambon sebagai tuan rumah sekaligus kota toleran, dinilainya sesuai dengan tema sentral kongres kali ini.

Mulyadi mengatakan, Keadilan menjadi persoalan di Indonesia dan harus dijawab, terutama di wilayah Indonesia timur, karena itu melalui kongres HMI ini kondisi wilayah Indonesia timur akan lihat cara pandang masyarakat Indonesia ke pemerintah pusat, sehingga kedepan masyarakat Indonesia akan berkeadilan dan makmur.

“Kami juga berterima kasih kepada Walikota Ambon, Pemerintah Kota dan Pemerintah Provinsi Maluku yang telah menyambut dan mendukung Ambon sebagai tuan rumah kongres, saya berharap kedepan HMI bisa berbenah, perbaiki diri dan bangkit menjadi organisasi yang besar dan jaya,” tandas Mulyadi.

Mulyadi mengakui, ada dua agenda besar yakni kongres HMI dan musyawarah nasional Kohati, peserta yang akan terlibat untuk kongres sebanyak 1.000 orang, sedangkan munas 500 orang sehingga total 1,500 peserta.

“Jumlah tersebut belum ditambah kader HMI dari berbagai daerah di Indonesia yang akan datang diluar peserta, karena itu kita akan laksanakan sejumlah kegiatan agar peserta dapat pertisipasi dan jaga ketertiban kongres,” kata Mulyadi.

Kegiatan kongres diantaranya laporan pertanggungjawaban Pengurus Besar HMI 2016-2018, serta merumuskan agenda strategis internal dan eksteral organisasi. “Kita juga akan melakukan pemilihan pengurus baru yakni memlilih ketua umum periode 2018 -2020, serta agenda lainnya seperti bakti sosial, bazaar, donor darah dan kegiatan lainnya karena kongres kali ini sekaligus peringatan dies natalis HMI ke 71,” Ungkap Mulyadi. –MC-Ambon,MP-

Please follow and like us:

Comments are closed.